A. Pembentukan Kerangka Karbon (Carbon Skeleton) Carbon skeleton ( kerangka karbon) ialah sebuah terma untuk mendeskripsikan suatu fondasi atau pola dari ikatan karbon baik tunggal maupun ganda dalam molekul untuk membentuk sebuah senyawa. Dari penjelasan singkat tadi, dibawah ini contoh dari carbon skeleton secara sederhana : (a) Oktana (b) 3-metil-3pentanol (c) Benzene Ada tiga keunikan yang mempengaruhi carbon skeleton, yang mana diantaranya : a. Bentuk rantai, baik berupa rantai lurus, bercabang bahkan cincin b. Panjang rantai c. Letak dan jumlah ikatan rangkap pada rantai. Dalam pembentukan carbon skeleton dilakukan untuk membentuk molekul yang lebih besar dari molekul lebih kecil dengan menyertakan pembentukan ikatan karbon. Pembentukan kerangka karbon dapat pula diupayakan dengan memecah molekul besar menja